sumber ilustrasi: bisnicom

Oleh: Dimas Seytawan*

Penyebaran Islam hingga sampai di luar jazirah Arab tidak hanya bisa dilihat dari sudut pandang peperangan atau menaklukkan satu daerah dengan daerah lainnya. Ada banyak hal yang ditempuh oleh para ulama terdahulu tatkala menyebarkan dan berdakwah agama Islam.

Antara lain, aktualisasi budaya, pernikahan dengan penduduk setempat, berdagang dan yang terakhir ialah dengan berjelajah dari satu daerah satu dengan daerah lainnya.

Dampak dari penyebaran Islam melalui para tokoh-tokoh penjelajah Muslim, tercatat telah menyebarkan Islam sampai pada barat Spanyol (Al-Andalus), ke timur ke perbatasan China dan ke tengah India, ke selatan ke Abyssinia dan negara-negara Zanj Zanj (artinya Afrika hitam dari Mali ke Kilwa/ Tanzania dan Mauritania ke Ghana),  ke timur ke Kepulauan Melayu dan Jawa, dan ke utara ke negara-negara Turki dan Slavia.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Adapun pada tulisan ini, kita akan mengulas tokoh-tokoh penjelajah muslim terkemuka, yang namanya telah dikenal oleh penjuru dunia, antara lain;

Ibnu Battuta (1304-1368)

Pengelana asal Maroko ini pada abad ke-14 menghabiskan 30 tahun menempuh 120 ribu kilometer mengunjungi wilayah 44 negara modern, menjelajahi Afrika, Timur Tengah, India, dan Asia Tenggara serta menuliskan perjalanannya dalam mahakaryanya Rihlah. Ia dikaruniai sebagai salah satu penjelajah paling agung dunia hingga kini.

Laksamana Ceng Ho (1371 -1433)

Ceng Ho alias Zeng He, seorang Muslim asal Yunna, Cina, memimpin 300 kapal dan 3.000 pelaut menjelajahi Afrika, Timur Tengah,  India, hingga Nusantara. Perjalanannya pada abad ke-14 itu meninggalkan kesan mendalam, terbukti dengan sejumlah masjid dibangun dengan namanya di berbagai tempat.

Ahmad ibn Fadhlan (877 – 960)

Sempat diperankan aktor kondang Antonio Benderas dalam film “The 13th Warrior”, Ibn Fadhlan menjelajahi Skandinavia dan salah satu sumber sejarah soal kebudayaan bangsa Viking pada ke-10 .

Abu Hasan Al Masudi (896 – 965 M)

Penjelajah dan geografer ini dijuluki “Herodatus dari Arab” karena deskripsi mendalam hasil perjalanannya, Ia mengunjungi Afrika Timur, Timur Tengah, Persia, Rusia, India, dan Cina.

Ahmad ibn Majid (1432 – 1500)

Berjulukan “Singa Lautan” dan “Pangeran Laut”, Ibn Majid adalah navigator laut paling unggul di zamannya. Karyanya tentang navigasi laut dijadikan acuan  oleh penjelajah terkemuka,  termasuk Vasco da Gama. Namanya diabadikan jadi salah satu kapan angkasa dalam serial TV Star Trek.

Sa’ad bin Abi Waqqash (596-644 M)

Sahabat Rasulullah ini merupakan Muslim pertama yang mencapai daratan Cina sekaligus pembawa Islam ke negeri Tirai Bambu. Ia berdakwah ke negara itu pada 615 masehi melalui perjalanan melewati Ethiopia.

Itulah nama-nama traveler muslim dunia yang bisa kita kenal dan ketahui. Masih banyak traveler muslim lainnya, yang bisa kita pelajari lebih lanjut, untuk mengambil inspirasi, hikmah, dan pelajaran.

*Mahasantri Mahad Aly Hasyim Asy’ari.