Tebuireng.online– Untuk kali pertama Ma’had Aly Hasyim Asy’ari Tebuireng mempersembahkan ajang penyaluran bakat minat pelajar dan mahasiswa.  Ajang tersebut bernama MAHREST (Ma’had Aly Arabic Festival), yaitu acara perlombaan tingkat Jawa Timur yang bertujuan untuk mengembangkan keterampilan berbahasa arab dan mengenalkan tradisi Arab yang ada di Nusantara.  Perlombaan tersebut dibuka untuk umum dengan ketentuan usia 16-21. Ada empat macam lomba yang akan diselenggarakan  ;  1. Musabaqah Qiraatil Kutub (MQK) 2. Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) 3. Musabaqah Hifdzil Qur’an (MHQ) 4. Pidato Bahasa Arab.
Acara MAHREST akan diselenggarakan pada tanggal 17-18 November 2018 yang akan ditutup dengan acara puncak berupa; Seminar dan pengumuman pemenang.
Acara tersebut tentu sangat bermanfaat dan perlu diapresiasi untuk turut serta di dalamnya.  Ada total hadiah jutaan rupiah yang dapat diraih para pemenang. Untuk itu, ayo jangan ragu jangan bimbang.. segera daftarkan diri anda di MAHREST 2018! Sebelum terlambat dan kehabisan kuota.
Caranya daftarnya sangat mudah melalui personal kontak yang sudah tertera di masing-masing lomba,  selanjutanya melengkapi berkas persyaratan peserta melalu email [email protected] atau bisa langsung datang ke Gedung Ma’had Aly Hasyim Asy’ari Tebuireng. Untuk pembayarannya bisa melalui transfer ke rekening panitia. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan hubungi 087782647524 (Dayan Fithoroini)
Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online