Tebuireng.online– Perwakilan SMP Sains Tebuireng meraih tiga juara sekaligus pada lomba bidang story teling dan speech di event K-CHAMP 2024. Lomba ini diadakan di SMAN 2, Jombang pada tanggal 9 Maret 2024.

Tiga diantara enam peserta yang menjadi perwakilan SMP Sains ini memperoleh juara dua, yaitu Pramasty Vania Husna pada cabang story telling dan Amira Askana Sakhi pada cabang speech. Begitu juga dengan Putri Fadilah yang memperoleh juara tiga dalam cabang story telling.

Dibalik kejuaraan yang berhasil mereka raih ada banyak usaha yang mereka lakukan sebelum perlombaan di laksanakan seperti giat berlatih dengan guru pembimbing maupun meluangkan waktunya untuk berlatih sendiri.

Selain melatih kemampuan, mereka juga menyiapkan properti yang akan digunakan, yang paling penting adalah tak lupa mereka membaca doa supaya disaat mengerjakan dipermudah.

Mengikuti lomba seperti itu pastinya butuh motivasi yang kuat, seperti salah satu dari pemenang ini yang mengambil hikmah disetiap perjalanan lombanya.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

“Menang itu bonus yang penting itu perjalanannya” ungkap Vania.

Tak mau kalah dengan Vanis, ternyata Putri Fadila juga memiliki motivasi untuk menggembleng semangat dia dalam mengikuti perlombaan.

“Gak usah peduli hasil yang penting itu pengalaman,” tutur Putri Fadila.

Pewarta: naura/athaya/albi