Siswa SMA Trensains saat menampilkan karya dalam pagelaran pameran strategi pengelolaan sampah di lapangan sekolah.

Tebuireng.online– SMA Trensains Tebuireng baru saja menggelar pameran strategi pengelolaan sampah (3/12/2022). Pameran dilaksanakan dalam rangka proyek kurikulum merdeka untuk kelas 10 tahun ajaran 2022/2023. Pameran mengusung tema “Greening Our Earth Starts from Greening Our Pesantren”. Acara diselenggarakan di halaman tengah dengan dihadiri oleh seluruh santri SMA Trensains Tebuireng dan dewan asatidz.

Beragam ide dan inovasi tentang strategi pengelolaan sampah dipresentasikan oleh perwakilan tiap-tiap kelas 10. Ada yang mengusulkan pengadaan tong sampah yang dibedakan sesuai jenisnya, pembentukan organisasi pengelola sampah, hingga inovasi pembuatan pembangkit listrik tenaga sampah. Ada pula stand-stand tiap kelas yang menampilkan beraneka kerajinan menarik berbahan dasar sampah.

Pemasangan berlangsung meriah dan diakhiri dengan penampilan dari masong-masing kelas 10, seperti drama musikal, nyanyian, tarian, dan lain-lain. Kemudian dilanjutkan dengan pengambilan voting untuk memilih ide strategi terbaik.Diharapkan dari pameran ini kesadaran santri SMA Trensains Tebuireng mengenai pengelolaan sampah bisa menjadi lebih baik.

Pewarta: Diany Wira

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online