Sebuah pemandangan indah kebersamaan antara ibu dan anak di teras rumah sederhana.

Rintihan Seorang Ibu

Anak-anak jauh di sana
meninggalkan jejak di hati
bagai langkah yang tak bisa kulupa
menghilang dalam waktu yang berlalu

kau yang dulu ada dalam pelukanku
kini tumbuh dengan sayapnya sendiri
namun ibu tetap menunggu di sini
walau jarak membentang seperti laut

hatiku tetap merindu setiap waktu
doa ibu selalu mengiringi langkahmu

di malam sepi aku terjaga
mengingat setiap tawa dan tangismu
apakah kau tahu betapa besar harapan ibu
menggapai mimpi yang tak pernah mati

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

aku berdoa untuk kebahagiaanmu
meski aku tak bisa menemaninya lagi
semoga kau tahu betapa ibu mencintaimu
tanpa syarat dan tanpa batas waktu

Anakku, selamat berjuang di dunia
engkau akan selalu ada dalam doaku



Sebuah Puisi Keluarga

Dengarlah suaraku
yang tak pernah meminta banyak
hanya sedikit pengertian dan kasih sayang
namun hidup kadang tak sesuai harapan

terkadang aku merasa seperti bayang-bayang
yang terlupakan di sudut rumah ini
bertahan dengan senyuman yang terkadang palsu
mencari makna dalam setiap langkah kaki

tapi aku tetap bertahan demi kalian
meskipun hati ini lelah, aku tak pernah menyerah

aku ingin berbicara tapi tak ada yang mendengar
bukan karena aku tak berusaha
tapi karena aku tak tahu harus mulai dari mana
setiap hari terasa seperti beban yang menumpuk
menunggu, berharap, namun jarang didengar

adakah yang mengerti perasaan ini
aku hanya ingin dicintai lebih
bukan karena kewajiban, tapi karena cinta
di sini aku menunggu harapan yang hilang
semoga kalian melihat apa yang tak pernah terucap

aku berjuang tanpa banyak kata
namun ada kalanya aku ingin menangis
mencari bahagia di tengah kesendirian



Catatan Seorang Perempuan

Hari-hari berlalu dalam sunyi yang tak tampak
aku berjalan dengan langkah yang tak pasti
mencari jati diri yang hilang di tengah keramaian
setiap hari aku bertanya pada diri

siapakah aku, sebenarnya?
apakah aku hanya bayangan yang terpinggirkan
ataukah aku punya arti dalam dunia ini
perempuan yang mencoba menemukan makna hidup

meski terkadang, aku merasa terjebak
namun aku tahu aku harus terus melangkah

ada saatnya aku jatuh dan merasa tak berarti
namun aku belajar untuk bangkit kembali
menatap cermin dan melihat diriku
dengan segala kekurangan yang kupunya

aku tahu hidup ini tak selalu mudah
namun aku percaya ada kekuatan dalam diriku
yang tak pernah aku sadari sebelumnya

aku adalah perempuan yang punya cerita
penuh warna dan luka yang tersembunyi
namun itu membuatku semakin kuat.



Penulis: Ummu Masrurah