Ikapete Sidoarjo resmi dilantik pada Sabtu (28/4) di Pendopo Sidoarjo. (Foto: bahiyyah/putradelta)

Tebuireng.online— Kabar bahagia datang dari Alumni Pesantren Tebuireng daerah Sidoarjo atau disebut Ikapete Sidoarjo. Pasalnya, kemarin hari Sabtu (28/04) Ikapete Sidoarjo resmi dilantik dan disahkan, di Pendopo Kabupaten Sidoarjo, yang sekaligus menyelenggarakan halal bi halal.

Adapun ketua terpilih yaitu Ahmad Muzakki yang akrab dipanggil Cak Zaki, yang  juga merupakan alumni IKAHA (Institut Keislaman Hasyim Asy’ari) Angkatan 93.

“Alhamdulillah, ke depannya kami akan memastikan. Bahwa IKAPETE Sidoarjo, akan menjadi wadah berkhidmah untuk seluruh alumni, menjalin ikatan silaturahim yang akan sangat berguna untuk seluruh kemaslahatan, dan merealisasikan program yang lebih di fokuskan untuk penguatan ekonomi lembaga,” ujar Cak Zaki yang nyantri di Tebuireng selama 14 tahun.

Santri yang juga menjadi Alumni Madrasah Aliyah Salafiyyah Syafi’iyyah Tahun 1985 tersebut berpesan bahwa setiap orang harus menjadi orang yang bermanfaat. Tidak harus jadi kiai ataupun ahli agama.
“Di manapun kita beraktivitas harus tetap ada nilai-nilai perjuangan, sehingga bermanfaat bagi sekitar,” imbuhnya.

Acara tersebut berjalan sukses dan meriah, dihadiri oleh 500 peserta, baik santri maupun dari alumni.
Turut hadir, tamu undangan yaitu, KH. Abdul Hakim Mahfudz, Pengasuh Pesantren Tebuireng, Ahmad Muhdlor Ali atau Gus Muhdlor, Bupati Sidoarjo, KH. Abdul Hadi Yusuf, Mudir Pesantren Madrasatul Qur’an, KH Musta’in Syafi’I, Pengasuh Pesantren Walisongo Cukir, Drs. KH. Amir Jamiluddin, serta tamu undangan yang lainnya.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Suksesnya acara ini tidak hanya adanya korelasi dukungan dari santri maupun alumni saja. Melainkan Organisasi Daerah Putra Delta (Organisasi daerah Santri Sidoarjo) yang turut memberikan sumbangsih begitu besar sebagai panitia, dalam memberikan konsep dan menjaga alur dari keberhasilan acara tersebut.

Acara berjalan dengan sangat lancar, meskipun ada satu dua kendala yang muncul. Karena memang menurut saya pribadi, sebuah acara tidak akan terasa lengkap jika tidak ada kendala yang muncul didalamnya,” tegas Birrul Walidaini Putra, ketua panitia acara pelantikan Ikapete Sidoarjo dan Halal bi Halal.

Pewarta: Soni/Zulfa