Dr. Agus Purwanto (Gus Pur) memberikan motivasi dalam penyambutan santri baru di Pesantren Tebuireng 2, Senin (09/07/18). (Foto: Umbaran)

Tebuireng.online- Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMA Trensains Tebuireng berlangsung pada (09-12/07/18). Pada malam pertama, MPLS para santri baru bertemu Dr. Agus Purwanto atau yang akrab disapa Gus Pur, sang penggagas Trensains. Kehadiran Gus Pur ke SMA Trensains Tebuireng 2, Senin (09/07/18) untuk mengunjungi para santri baru. Kegiatan ini merupakan satu diantara rangkaian acara MPLS, pengenalaan Trensains.

Kedatangan Gus Pur disambut hangat oleh para santri baru. Ini adalah kali pertama mereka bertemu dengan bapak Trensains ini. Dalam kegiatan ini, Gus Pur memulainya dengan berkenalan dengan para santri baru. Beliau ingin mengetahui dari mana saja asal para santri.

Gus Pur banyak bercerita kepada para santri mengenai pengalaman hidupnya. Beliau juga bercerita tentang ilmuwan-ilmuwan muslim yang harus dijadikan inspirasi. Menurutnya ilmu Sains itu bukanlah dimulai oleh orang-orang nonmuslim, justru ilmu Sains itu dari peradaban Islam.

“Nah setelah itu peradaban Islam mulai runtuh, kemudian ilmu pengetahuan diambil alih oleh peradaban nonmuslim. Nah ini tugas kalian, para siswa Trensains untuk membangun peradaban islam yang baru. Di Trensains ini, kalian akan diajari pelajaran-pelajaran yang tidak dipelajari di sekolah lain, seperti Filsafat,” tegas beliau.

Selain itu beliau juga menambahkan bahwa santri Trensains harus bisa masuk ke segala lini pengetahuan. Ada kalanya santri Trensains bisa masuk ke ITB, bisa juga masuk ke Al-Azhar Mesir.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Diakhir sambutan, beliau menuturkan bahwa para siswa harus punya motivasi untuk sukses. Beliau mencotohkan bahwa dirinya dahulu punya motivasi ingin namanya menjadi nama suatu rumus Fisika. Beliau juga menegaskan bahwa siswa Trensains tidak boleh gampang jenuh dan harus tetap semangat dalam belajar.


Pewarta: Muhaimin Ilyas

Editor/Publisher: RZ