Sumber: koranmemo.com

Tebuireng.online- “Alhamdulillah untuk gerakan penggalangan kita berhasil mengumpulkan dana puluhan juta rupiah serta beberapa barang untuk para korban bencana di Lombok,” kata Afif Abdul Rokhim pada Sabtu (01/09/18) saat pemberangkatan bantuan. Lembaga Sosial Pesantren Tebuireng (LSPT) Jombang, turut menyalurkan bantuan bagi korban bencana di Lombok Nusa Tenggara Barat (NTB).

Menurut Afif, di samping dana, juga terkumpul pakaian layak. Selain itu juga makanan pokok dan kebutuhan bayi, seperti susu dan lain sebagainya. “Bantuan ini akan kita salurkan ke Posko LSPT yang ada disana,” imbuh Direktur LSPT ini.

Bantuan terkumpul melalui proses penggalangan yang dilakukan sebelumnya dengan bantuan mahasiswa Unhasu serta beberapa pesantren di sekitar Tebuireng. Hasilnya, selain dana juga terkumpul bantuan dalam bentuk lain. “Ada 15 ribu potong pakaian, sembako, mie instan, terpal, popok bayi, makanan bayi, bubur, perlengkapan mandi dan sebagainya,” paparnya.

Dari pengalangan bantuan ini juga terkumpul terpal, perlengkapan mandi,perlengkapan tidur, bahan pokok. “Itu kami dapatkan dari posko penampungan bantuan yang digelar di sejumlah titik,” jelasnya.

“Semoga sedikit yang bisa kami berikan ini dapat membantu saudara di Lombok yang sangat membutuhkan,” harapnya. Demikian pula Pesantren Tebuireng lewat LSPT tetap terbuka menerima sumbangan dari para simpatisan. “Semua kami berikan kepada korban di gempa di Lombok,” pungkasnya. Dengan dikirimnya bantun, Afif berharap dapat sedikit meringankan beban masyarakat.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Sumber berita: faktualnews.co dan koranmemo.com