Sumber gambar: https://www.merdeka.com/sehat/7-alasan-utama-kenapa-pria-perlu-kurangi-minum-kopi.html

Aktivitas yang padat kadang menuntut tubuh untuk selalu fit. Seringkali dengan kondisi fisik mulai menurun, seseorang akan melakukan berbagai cara agar tubuhnya normal kembali. Namun jangan salah, tak semua cara yang dilakukan ke tubuh untuk bermaksud membuat kembali bersemangat itu berdampak baik. Maka perhatikan aktivitas berikut yang kurang baik dilakukan dalam kondisi tubuh yang sedang lelah.

Mengonsumsi Kopi

Meminum kopi seringkali dianggap dapat mengusir kantuk saat tubuh lelah. Namun saat tubuh sedang lelah, maka hindari menkonsumsi minum berkafein ini. Pasalnya kandungan kafein dalam kopi menyebabkan otak bekerja secara paksa, disaat performa tubuh sedang menurun. Selain itu, menurut ahli tidur dari Weill Coenell Center for Sleep Medicine di New York, Daniel Barone menyatakan jika mengonsumsi kopi diwaktu yang berdekatan dengan jam-jam tidur dapat menimbulkan masalah saat tidur.

Olahraga Berat

Olahraga berat disaat tubuh sedang lelah hanya membuang waktu saja. Hal tersebut disampaikan oleh William Suggs, seorang trainer bersertifikat dan memiliki lisensi ahli gizi. Jika tubuh sedang mengalami kelelahan, namun ingin melakukan olahraga sebaiknya tidak melalukan aktivitas yang terlalu berat. Selain dapat memecah konsentrasi, tubuh juga bisa terancam bahaya karena tidak fokus saat menjalankan latihan. Pilihlah kegiatan yang ringan seperti bersepeda santai atau jalan santai, namun tetap menghasilkan keringat.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Hindari Makanan Cepat Saji

Meskipun enak, tapi sebisa mungkin hindari mengkonsumsi makanan cepat saji atau junk food saat tubuh sedang merasa lelah. Alasannya adalah karena junk food banyak mengandung lemak dan kalori. Makanan seperti ini hanya dapat memberikan energi sejenak, kemudian kembali lesu. Sebaiknya makanlah makanan yang banyak mengandung protein seperti gandum, kacang almond,  telur dan daging sapi.

Memainkan Gadget

Aktivitas memainkan telepon genggam menjelang tidur juga lebih baik dihindari saat tubuh terasa lelah. Cahaya terang pada ponsel akan mempengaruhi otak sehingga mata terus terjaga. Belum lagi saat sedang berselancar di dunia maya, seseorang bisa lupa waktu jika terlalu asyik.


Disarikan dari berbagai sumber. Disusun oleh Anik Wulansari.