Museum Keliling Koleksi Kepresidenan digelar di Museum Islam Indonesia KH. Hasyim Asy’ari (MINHA) pada 21-27 Agustus 2023
Museum Keliling Koleksi Kepresidenan digelar di Museum Islam Indonesia KH. Hasyim Asy’ari (MINHA) pada 21-27 Agustus 2023

Tebuireng.online- Untuk pertama kalinya, Museum Keliling Koleksi Kepresidenan digelar di Museum Islam Indonesia KH. Hasyim Asy’ari (MINHA) pada 21-27 Agustus 2023. Bertajuk “Alunan Melodi Presiden” dengan menggandeng sejumlah lembaga kebudayaan di Jombang.

Usai pemotongan untaian bunga sebagai tanda dibuka, sejumah tamu undangan dan pengunjung langsung memasuki lokasi pameran. Yang mana disambut dengan 6 layar monitor bergambar presiden, dalam layar tersebut pengunjung dapat memutar musik kesukaan presiden.

Acara ini merupakan salah satu sarana memperkenalkan koleksi kepresidenan yang ada di Museum Kepresidenan Balai Kirti. Adapun serangkaian acaranya yakni; pameran, panggung budaya, lokakarya, tur sejarah untuk adik-adik Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan pojok ekspresi.

Linda Siagian, S.S. selaku Kepala Museum Kepresidenan mengatakan, komunitas seni di Jombang bisa mendaftar untuk tutut serta meramaikan dan akan dijadwalkan.

“Nanti kalau teman-teman ada komunitas seni bisa didaftarkan dan akan kami jadwalkan,” ujarnya.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Untuk pangung budaya yang sudah terjadwalkan diantaranya; keroncong, band nasional (Letto) dan sanggar yang terdapat di Jombang.

Selain memperkenalkan koleksi kepresidenan, ia juga menjelaskan adanya serangkaian acara ini yakni untuk memperkenalkan budaya jombang yang ada.

“Di mana museum keliling itu berada, kita maksimalkan budaya yang ada,” tambahnya.

Pada pembukaan kali ini turut pula dihadiri oleh Pengasuh Pesantren Tebuireng KH. Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin), Kepala Museum dan Cagar Budaya yang diwakili koordinator museum dan galeri Drs. Pustanto, M. M., Staff ahli mewakili Bupati Jombang, jajaran Kapolres, Kapolsek, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan.

Gus Kikin juga menyampaikan pentingnya menghidupkan museum-museum dan adanya museum keliling ini.

“Penting sekali kita menghidupkan museum-museum untuk tempat anak-anak kita, sebagai gambaran sejarah yang ada di Indonesia,” ujar beliau saat diwawancarai.


Pewarta: Ilvi