Santriwati yang terpilih sebagai Putri Pahlawan SMA Trensains Tebuireng

Tebuireng.online– Para santriwati SMA Trensains Tebuireng beradu bakat dan kreasi dalam ajang Putri Pahlawan pada Kamis (17/08/2017). Acara ini merupakan puncak dari peringatan HUT ke-72 RI. Berbagai macam lomba digelar untuk memacu semangat para santriwari dalam momen kemerdekaan Indonesia.  Sebut saja, lomba balap karung, makan krupuk, estafet sukro, koin dalam tepung, pecah kantong air, dan Go bang Dor (letusan balon).

Kontes Putri pahlawan ini merupakan inti dari rangkaian perayaan Agustusan di SMA Trensains.  Kontes ini diikuti oleh setiap perwakilan kelas. Setiap delegasi diminta untuk menunjukkan bakat yang yang dimilikinya, seperti menyanyi,  mengafal,  menari, berorasi dan bermain gitar.

Penilaian dalam kontes putri pahlawan ini meliputi kreatifitas dalam hal fashion, keahlian dalam menjawab pertanyaan, kesopanan, dan bagaimana menampilkan bakat yang dimiliki.

Dalam hal ini, Mila Hidayatul Aula dinobatkan sebagai Putri Pahlawan SMA Trensains 2017. Mila dengan busana yang bertema merah putih dengan balutan plastik ini berorasi saat unjuk bakat. Azfan Nahiyah, santriwati kelas 3 masuk dalam kategori the best contest.  Tarian yang ia tampilkan memikat para hadirin.

Ketua Orsantren Putri SMA Trensains , Desty menjelaskan bahwa kegiatan ini adalah bentuk dukungan kepada perempuan agar tidak mau kalah dalam berkarya denga kaum laki-laki. “Kita Harus lebih berkarya lagi untuk Indonesia ” pesan Desty saat menutup acara.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Acara ini di tutup dengan pembagian hadiah untuk semua pemenang di berbagai lomba. Selain lomba Putri Pahlawan dan beberapa perlomabaan seru untuk santriwati, santri putra juga punya kegiatan perlombaan yang menarik dalam memperingati 72 tahun Indonesia merdeka, seperti tarik tambang dan beberapa perlombaan menarik lainnya.


Pewarta:            Nur Ifana

Editor/Publisher: M. Abror Rosyidin