Tebuireng.online- Saat Kunjungan Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia, Susi Pudjiastuti, ke SMA Trensains Pesantren Tebuireng 2, Pengasuh Pesantren Tebuireng, Dr (HC) Ir KH Salahuddin Wahid (Gus Sholah), mengajak pihak Tebuireng untuk menggerakkan usaha dalam bidang perikanan, Minggu (13/08/17).
Dalam sambutannya, Ia mengungkapkan bahwa dalam menggerakkan usaha ini adalah orang-orang yang akan dilatih dan dididik dalam bidang tersebut. “Mudah-mudahan beberapa bulan lagi bisa duduk bareng dengan mempunyai beberapa orang yang bisa kita didik dan latih untuk kemudian menggerakkan usaha di dalam sektor perikanan. Itu tujuan dari apa yang dilakukan oleh kementerian kelautan dan perikanan,” tutur Gus Sholah dalam sambutannya.
Menurut cucu Hadratussyaikh KH M Hasyim Asy’ari ini, memanfaatkan potensi yang ada adalah bagian dari mensyukuri nikmat Allah. Pada dasarnya, potensi itu pasti besar sekali, hanya saja minat yang kuat dan kesungguhan dari diri kita yang kurang. Untuk menghasilkan sesuatu yang bermanfaat, bukan hanya ilmu saja yang diperlukan. Akan tetapi, kesiapan diri kita juga diperlukan untuk menghasilkan produksi yang bermanfaat.
Rektor Universitas Hasyim Asy’ari tersebut juga menceritakan temannya yang pernah mendapat kunjungan dari Israel yang berkunjung ke beberapa daerah Jawa Timur. Israel heran saat melihat banyak lahan yang tidur, padahal di Israel tanahnya tandus namun bisa diolah dan ditanami, sehingga menghasilkan sesuatu yang bermanfaat.
“Ini bagian dari mensyukuri nikmat Allah karena tanahnya ada, modal ada, pengetahuannya juga ada, dan yang kurang itu adanya krentek /keinginan untuk memanfaatkan hal tersebut dalam mengahsilkan sesuatu.” Pungkasnya di hadapan seluruh hadirin.
Pewarta : Ifana
Editor : MS
Publishing : Rara Zarary