Pengasuh Pesantren Tebuireng, KH. Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin) menyambut kehadiran Buya Arrazy Hasyim di Ndalem Kasepuhan Tebuireng, Kamis (10/3).

Tebuireng.online— Buya Arrazy Hasyim silaturahmi ke Pesantren Tebuireng Jombang, kedatangan ulama muda asal tanah Sumatera itu disambut oleh Pengasuh Pesantren Tebuireng, KH. Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin).

Di Ndalem Kasepuhan, Kamis (10/3), salah satu anggota rombongan Buya Razy mengungkapkan pada  Gus Kikin, “Abuya sempat berkata kepada saya Yai, ‘saya itu sudah mimpi, bercita-cita kepengen ke Tebuireng,” ungkapnya di hadapan Buya Razy dan Gus Kikin.

“Saya mohon diterima jadi murid oleh Pak Kiai. Karena sanad dari Romo Kiai Ali (Prof. Dr. KH. Ali Mustafa Yaqub, MA) sudah dapat. Sekarang dari Abah Yai, diterima saya jadi murid,” kata Buya Arrazy Hasyim mengutarakan niatnya kepada Cicit Hadratussyaikh KH. Hasyim Asy’ari itu.

Gus Kikin merespons baik dan positif atas ungkapan Buya Razy, “Iya, saya terima,” kata Pengasuh Pesantren Tebuireng, menerima Buya Razy sebagai muridnya.

“Dulu memang saya pernah minta anterin ke sini sama beliau (bapaknya), tapi beliau bilang waktu itu ‘gak ada duit bapak”,” cerita Dosen Pascasarjana Institut Ilmu al-Qur’an (IIQ) Jakarta ini.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Tujuan Buya Razy ke Pesantren Tebuireng ini merupakan salah satu agenda besar yang berjudul “Abuya Goes To Jombang-Kediri.”

Di Tebuireng, selain melakukan ziarah ke makam tokoh Aswaja Indonesia, yaitu Hadratusyaikh KH. M. Hasyim Asy’ari, beliau juga diminta untuk mengisi Daurah dan Kajian Ilmiah.

Pewarta: Alfahrizal