Suasana oertemuan di Dalem Kesepuhan Tebuireng
Suasana oertemuan di Dalem Kesepuhan Tebuireng

Tebureing.org– Sabtu siang (23/07/2016), Pondok Pesantren Tebuireng kedatangan tamu warga Negara asing sebanyak dua bus. Bule-bule dari Amerika dan Selandia Baru,  tersebut mengunjungi Tebuireng dengan tujuan ingin mempelajari dan mengetahui Islam dan Pesantren, khususnya Tebuireng, lebih dalam.

Setelah turun dari bus, rombongan yang tiba di Tebuireng pukul 12.30 WIB siang, langsung menuju ke Dalem Kesepuhan untuk berdiskusi dan tanya jawab dengan para dzuriah dan pengurus Pesantren Tebuireng. Rombongan disambut hangat oleh perwakilan dzurriyah Tebuireng, KH. Irfan Yusuf dan perwakilan Yayasan KH. M. Hasyim Asy’ari Bapak Thoha Mashuri.

Beberapa pertanyaanpun mereka lontarkan, termasuk di antaranya tentang sistem pendidikan yang diterapkan di Tebuireng dari masa ke masa. “Jadi dalam pesantren itu ada 3 sistem pengajaran, ada sorogan, bandongan, dan takhassus,” jawab Pak Thoha Mashuri. Selain itu dalam diskusi tersebut juga dibahas tentang Islam Indonesia yang moderat dan mengedepankan perdamaian dan toleransi tidak seperti Islam yang dicitrakan sebagai agama teror.

Foto bersama sebelum meninggalkan Dalem Kesepuhan
Foto bersama sebelum meninggalkan Dalem Kesepuhan

Seusai diskusi, dilanjutkan foto bersama di Dalem Kesepuhan Tebuireng. Tak cukup sampai disitu. Mereka kemudian bercengkrama dengan para santri baru dan walisantri yang ada di serambi masjid. Suasana begitu terasa mencair saat mereka foto bareng dengan para santri. Tak ketinggalan, salah seorang pastur dari New Zealand begitu akrab dengan para santri yang lewat di depan masjid. Tanpa malu, dia langsung foto bersama santri.

Puas berdiskusi dan foto bersama para santri, mereka melanjutkan agenda kunjungan dengan ziarah ke makam para masyaikh Tebuireng. Rombongan meninggalkan Tebuireng sekitar pukul 14.00 WIB, kemudian melanjutkan kunjungan ke Yogyakarta. Sebelumnya rombongan telah mengunjungi beberapa tempat di Kab. Bondowoso. (fatih/Abror)

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online