ilustrasi: lelaki berdoa

Sudah Lama Tak Menyapa Tuhan
Oleh: Achmad Bissri

Di atas kasur 
lelah berserakan
di bawah bantal 
harapan tewas tabrakan
tak terasa hari sudah pukul 9a:9al
selamat malam tuhan


Saat itu
Kau marah saat itu 
ketika aku memberikan sepatu kepada orang
yang tidak mempunyai kaki
engkau berkata “kamu mau menghinanya?”
dalam hati aku menjawab

“engkau melakukan hal yang sama,
berdoa kepada tuhan yang tak mempunyai telinga”


Semut
Semut berkata
“Aku percaya bahwa cintanya luas merata”
aku kecil dan kerdil tapi kebesarannya dapat
kujunjung dengan gagah walau dengan kepalaku yang mungil

aku tidak akan sedih akan rezeki
akan mati 
karena di tangannya lah aku berdiri

*Mahasantri

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online