Tebuireng.online— Ikatan Keluarga Alumni Pesantren Tebuireng (Ikapete) menggelar acara halal bi halal dan temu alumni nasional di Pesantren Tebuireng, pada Jumat 19 Mei 2023. Pada malam harinya, acara ini dimeriahkan dengan musik gambus dan Ngopi Bareng Alumni, yang dihadiri sosok alumni yang menjadi saksi sejarah awal berdirinya IKAPETE, yakni KH. Syahruddin.
Dalam forum Ngopi Bareng Alumni itu, KH. Syahruddin menceritakan bahwa pendirian Ikatan Keluarga Alumni Pesantren Tebuireng pertama kali dicetuskan oleh KH. Yusuf Hasyim, Pengasuh ke-6 Pesantren Tebuireng.
“Saat itu saya berkesempatan bertemu dengan KH. Yusuf Hasyim di Jakarta dan Pak Ud (panggilan KH. Yusuf Hasyim) mengatakan bahwa dirinya ingin sekali adanya sebuah wadah yang menampung Alumni Pesantren Tebuireng di seluruh Indonesia,” cerita Kiai Syaruddin.
“Pada akhirnya keinginan beliau disetujui dan didukung penuh oleh KH. Abuya Naim, selalu alumni Pesantren Tebuireng yang sudah cukup sepuh,” tambahnya.
Maka pada tahun 2005, lanjutnya KH. Yusuf Hasyim bersama dengan KH. Abu Naim dan KH. Musthfa Yaqub mendirikan Ikatan Keluarga Alumni Pesantren Tebuireng yang saat ini kita kenal sebagai IKAPETE.
“Di pertemuan tersebut terpelihlah, KH. Musthfa Yaqub sebagai ketua pertama Ikatan Alumni Pesantren Tebuireng tingkat nasional,” terangnya.
Dalam kesempatan itu, hadir pula Dr. Wahyudi Husain selalu penggerak Ikapete wilayah Jawa Timur. Beliau berkesempatan memberikan semangat kepada para santri-santri yang masih menempuh pendidikan di Pesantren Tebuireng.
“Kalian para santri Pesantren Tebuireng jangan sekali-kali lelah belajar dan berproses di Pesantren Tebuireng. Mari tingkatkan semangat kalian untuk mendapatkan ilmu di Pesantren Tebuireng,” pesannya di forum yang juga dihadiri oleh para santri.
Pewarta: Dimas