Pihak BCA secara simbolis menyerahkan bantuan atau donasi alat kesehatan kepada pihak RS Hasyim Asy’ari, Rabu (3/5/2023). (Foto: asfa)

Tebuireng.online— Rumas Sakit (RS) Hasyim Asy’ari menerima bantuan alat operasi dari BCA. Direktur BCA, Widodo Mulyono menjelaskan bahwa bantuan ini merupakan program Bakti BCA yang saat ini menjadi payung BCA untuk peduli keadaan sosial. Bakti BCA terdiri dari bakti pendidikan, bakti sosial, bakti budaya, dan bakti kesehatan.

“Bakti kesehatan sudah membantu operasi masyarakat yang terjangkit sakit katarak pada matanya  sekitar 70 orang dan adanya donor narah di setiap tahunnya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan,” ujar Widodo Mulyono, Rabu (3/5).

Adapun bentuk alat operasi yang diserahkan yaitu 1 unit untuk anestesi dan 2 lampu digital operasi. Acara tersebut berlangsung lancar sejak pukul 11.00 Wib di Rumah Sakit Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang.

“Rumah sakit Hasyim Asy’ ari sebagaimana sebuah rumah sakit yang lebih kepada layanan kesehatan dan dapat memberikan masyarakat sekitar bahkan seluruh Jombang baik santri maupun santri,” imbuh Widodo.

Penyerahan alat operasi secara simbolik yang berlangsung di lobi Rumah Sakit Hasyim Asy’ari itu dihadiri oleh pihak Rumah Sakit, Pengasuh Pesantren Tebuireng, Rektor Unhasy, Mudir Ma’had Aly, dan perwakilan BCA.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online
Acara serah terima bantuan alat kesehatan di RS Hasyim Asy’ari oleh pihak BCA. (Foto: asfa)

Pada kesempatan itu, Pengasuh Pesantren Tebuireng, KH. Abdul Hakim Mahfudz (Gus Kikin), menegaskan bahwa keberadaan Tebuireng sampai saat ini tak hanya di ranah pendidikan, namun juga berkhidmat pada sosial kemasyarakatan.

“Dari berdirinya Pesantren Tebuireng yang sangat diperhatikan oleh KH. Hasyim Asy’ari, selain mengenai pendidikan juga dapat berkhidmat kepada masyarakat. Sehingga dalam pesantren kita menanamkan agar tidak membedakan antar masyarakat  dan memperlakukannya dengan sama,” ungkap Gus Kikin.

Gus Kikin menyebut bahwa salah satu bentuk khidmad terealisasi dengan adanya pemberdayaan ekonomi yang menjadi stabil dan kuat serta danya fasilitas umum kesehatan.

“Adanya harapan untuk Universitas Hasyim Asyari memiliki fakultas kesehatan maupun kedokteran dengan itu, kita mendirikan rumah sakit Hasyim Asy’ari dan InsyAllah tahun berikutnya sudah ada fakultas kesehatan maupun kedokteran di Universitas Hasyim Asy’ari,” harapnya.

Untuk diketahui, Bakti BCA selain menyerahkan bantuan alat kesehatan pada RS Hasyim Asy’ari, pihaknya juga mendirikan ATM BCA di kawasan makam Pesantren Tebuireng.

ATM BCA di lorong menuju makam Masyaikh Tebuireng.

Pewarta: Firda