sumber gambar : https://sketsadalamsunyi.files.wordpress.com

Di Wajah Itu,

tersirat lelah tak bertuang
sekilas dia terlihat ingin lepas bebas bersandar di pundak pohon rindang, mungkin
hanya tertutup tawanya yang kadang tidak menunjukkan bahwa dia adalah seseorang yang baik

Di wajah itu,
kadang ada asa yang tertuang namun tak ada tangan menggapai bahwa ada AKU yang selangkah lebih ingin berjuang dengan dia
dan kamu yang mempunyai wajah itu

Tidakkah kamu menoleh sekejap saja, berpaling menatap manik mata yang tidak bisa berbohong kata orang
bukankah kamu tahu ada satu hal yang pasti kau jawab nanti

“iya atau tidak” nya suatu lamaran
tidakkah kamu ingin terbang sejenak dari segala kebiasaanmu itu?
Kamu pemilik wajah itu,
jika saja boleh berkata aku rindu kamu

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

maka dari dulu pun aku ingin meminangmu
tapi, kau tahu, kata itu larangan keras bagiku

sebab tolehanmu tidak pada diriku tapi pada kertas berceceran
Kau tahu, sesalku tak mengerti kelelahanmu


*Mahasiswa Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang, asal Sumenep Madura.

Publisher : Munawara, MS