Mahasiswa baru program studi (MPI) Manajemen Pendidikan Islam diperkenalkan tentang visi dan misi jurusan dalam kegiatan taaruf bersama pihak dosen dan prodi.

Tebuireng.online– Program Studi (Prodi) Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Unhasy adakan sosialisasi visi dan misi prodi sekaligus ta’aruf dalam rangka menyambut mahasiswa baru MPI Unhasy tahun 2019. Acara tersebut dilaksanakan selama tiga tahun ini, dilaksanakan secara langsung oleh pihak prodi, dosen, dan himpunan mahasiswa jurusan.

Semakin bertambahnya jumlah mahasiswa MPI Unhasy setiap tahunnya membuat acara sosialisasi visi dan misi sekaligus ta’aruf ini lebih ramai, besar, dan tentu mengagumkan. Acara dilaksanakan di aula kampus A Unhasy, Senin (2/9/19). Hadir dalam acara ini seluruh mahasiswa MPI dan juga para dosen tetap prodi MPI.

Berikut dosen-dosen tetap prodi MPI diantaranya H.Abdullah Aminuddin Aziz, M. Pd.I (Kepala Prodi), Asep Kurniawan, M.Pd.I, Muhammad Al-Fatih, M. Pd.I, Lukman Hakim, M. A, Suwandi, M. Ed, dan H. M Syamsul Falah, M. Pd.

Sesuai dengan nama acaranya sosialisasi visi dan misi, sebenarnya sekarang ini kita tidak terlalu dalam mensosialisasikan visi dan misi MPI akan tetapi kita melengkapi kekurangan yang tidak kita sampaikan pada saat Posmaru Unhasy tahun kemarin dikarenakan waktu yang kurang pada saat pengenalan organisasi prodi MPI,” ungkap Moh Syauqi Han Arrajby, selaku ketua HMP Prodi MPI.

Ada hal yang menarik dari acara tersebut, selain adanya sosialisasi visi dan misi prodi MPI dan juga dijadikan waktu ta’aruf untuk mahasiswa prodi MPI, acara tersebut ditutup dengan nonton bareng (Nobar) film Sakinah produksi Tebuireng yang mana produser dari film tersebut adalah kepala prodi MPI Unhasy itu sendiri.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Pewarta: Yasinta

Publisher: RZ