Rapat kerja pengurus OSIS, Pramuka, dan Bada Otonom siswa MA Perguruan Muallimat Cukir Jombang. (Foto: Fitria)

Tebuireng.online– Rapat kerja OSIS, Pramuka, dan badan otonom (KALISTA, PMR, Radio) MA Perguruan Mu’alllimat Cukir periode 2019/2020 terlaksana pada hari Jumat (30/8/19). kegiatan ini dimulai dengan Apel oleh seluruh anggota organisasi serta para guru pembimbing yang ikut langsung menjadi pembina dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars madrasah dan nasihat-nasihat yang diberikan oleh pembina untuk kelancaran rapat kerja.

Acara yang dilaksanakan dengan santai namun seksama menjadi acara wajib dalam setiap organisasi dari tahun ketahun untuk memberikan acuan dan bimbingan untuk program kerja yang akan dilaksanakan satu tahun ke depan. Dilanjutkan dengan rapat kerja yang dilaksanakan di ruang terpisah oleh masing masing organisasi, setiap sekbid dari masing-masing organisasi dipimpin oleh setiap koordinator sekbid untuk membacakan satu persatu program kerja yang akan dilaksanakan

Pelaksanaan rapat kerja ini dihadiri para senior dari masa bakti 2018/2019 dengan tujuan untuk memberikan saran dan masukan serta perbandingan guna seluruh program kerja baru yang telah disiapkan untuk kebaikan organisasi ke depannya. Para anggota baru yang juga ikut langsung berpatisipasi dalam rapat kerja untuk menyampaikan pendapat dalam musyawarah untuk setiap keputusan dan kebijakan untuk setiap program kerja yang ada.

“Harapan untuk keorganisasian di MAPM kedepannya, semoga siapapun yang menjadi penerus, mampu memperindah cintra almamater dikalangan masyarakat atau dimanapun berada. Lebih kompak, sebab dalam organisasi bukan aku untuk siapa atau apa, tapi kita untuk MAPM,” ungkap Fikri Latifatul Isnaini, alumni MAPM yang aktif dalam keorganisasian OSIS dan Pramuka.

Pada akhir acara ditutup dengan apel penutupan oleh seluruh anggota menandakan dimulainya program kerja baru masa bakti periode tahun 2019/2020.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Pewarta: Fitria Maharani

Publisher: RZ