Pelaksanaan seminar nasional yang diselenggarakan di lantai 3 gedung KH Yusuf Hasyim, Sabtu (12/05/2018). Kegiatan ini banyak dihadiri oleh mahasiswa teknik sipil dari beberapa univertas yang ada di Jawa Timur. (Foto: Yasinta)

Tebuireng.online – Program studi Teknik Sipil Universitas Hasyim Asyari Tebuireng mengadakan seminar bertajuk Strategi Meningkatkan Peluang Kerja dengan  Sertifikasi Kompetensi Profesi, yang dilaksanakan pada Sabtu (12/05/2018). Kegiatan yang diselenggarakan bersama mahasiswa teknik sipil dari Universitas Kadiri Kediri dan Universitas Darul Ulum Jombang tersebut bertempat di lantai 3 gedung KH. Yusuf Hasyim Pesantren Tebuireng, dan mendapat  perhatian oleh banyak mahasiswa khususnya program studi Teknik Sipil dari beberapa universitas.

Adapun jumlah dari peserta seminar mencapai 170 peserta yang berasal dari berbagai universitas. Selain itu mahasiwa teknik sipil dari beberapa universitas di Jawa Timur juga turut meramaikan. Di antaranya yaitu Universitas Brawijaya, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Islam Majapahit Mojokerto, Universitas Narotama Surabaya, Unversitas Islam Malang, Universitas Bojonegoro, Institut Adhi Tama Surabaya, Universitas Islam Lamongan, Unisla, Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” (UPN), Universitas Tribhuwana Tunggadewi Malang, Universitas Muhammadiyah Malang.

Beberapa pengisi dalam acara seminar nasional di antaranya Donny Kurniawan dari PT.Wijaya Karya dan Agus Sutanto selaku tenaga pendidik PEM Akamigas BPSDM Kementrian ESDM. Dalam acara tersebut Muhsin Ks., selaku wakil rektor II juga turut hadir bersama dengan dekan Fakultas Teknik Universitas Hasyim Asyari, Tri Rijanto. Tak hanya itu, para ketua program studi Fakultas Teknik baik dari Unhasy maupun Universitas Islam Majapahit Mojokerto juga turut serta dalam seminar tesebut.

Seminar ini diharapkan menjadi ajang mengikat tali silaturahmi antar mahasiswa teknik sipil se-Jawa Timur yang tergabung dalam Forum Mahasiswa Teknik Sipil Indonesia (FKMTSI) wilayah regional IX Jawa Timur. “Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wujud pengabdian kepada masyarakat demi meningkatkan pembangunan dan kemajuan infrastruktur dan sumber daya manusia (SDM),” ungkap Muhammad Babul Uyun selaku ketua panitia seminar.

Dengan diadakannya seminar ini ia juga berharap bahwa mahasiswa teknik sipil yang telah lulus dari kampus dapat memiliki sertifikasi kompetensi profesi yang mampu bersaing di dunia kerja. “Saya berharap nantinya mahasiswa yang  sudah lulus dari universitas memiliki sertifikasi kompetensi profesi yang mampu bersaing didunia kerja, baik ditingkat nasional maupun internasional,” imbuhnya.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Pewarta: Yasinta

Editor/Publisher: Anik W