Foto bersama barisan kader Banser seusai apel kebangsaan yang dilaksanakan oleh PCNU Magetan, Ahad (14/01/2018). (Foto: Aris)

Tebuireng.online- Ketua Umum Gerakan Pemuda (GP) Ansor, Gus Yaqut Cholil Qoumas mengungkapkan ada empat hal yang harus dimiliki oleh kader Barisan Ansor Serba Guna (Banser) dalam mengawal bangsa dan agama.

“Para kader Banser harus memiliki empat karakter; Kepemudaan, Keislaman, Kerakyatan, dan Kebangsaan,” tegas Gus Yaqut pada apel kebangsaan yang dilaksanakan oleh PCNU Magetan, Ahad (14/01/2018).

Apel yang berlangsung di Alun-Alun Kota Magetan ini bertemakan “Merawat Tradisi, Mengawal NKRI, Menyejahterakan Negeri”, dengan harapan agar seluruh kader Banser menyadari betapa pentingnya merawat tradisi, mengawal NKRI, dan menyejahterakan Negeri.

Hal itu penting, lanjut Gus Yaqut, sebagai pemuda yang berhaluan Islam ahlussunah wal jamaah annahdliyah harus mempunyai jiwa kerakyatan dan cinta NKRI.

“Tanpa harus membedakan dan memaksakan kehendak kita pada orang lain,” imbuhnya.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Nampak dari mereka berseragam loreng seperti militer. Namun ada juga yang mengenakan almamater jas hijau khas Ansor. Mereka terlihat sangat antusias dalam menggelar apel kebangsaan di awal tahun 2018 ini.

Para kader Banser Magetan mempertunjukkan antraksi kanuragan dan bela diri yang dilanjutkan membaca shalawat nariyah sebanyak 4.444 kali. Ini merupakan salah satu bukti kongkret bahwa Banser siap lahir batin mengawal NKRI.


Pewarta: Rif’atuz Zuhro/K. Umam

Editor/Publisher: Rara Zarary