Brosur Seminar kepenulisan Esai Unhasy Tebuireng Jombang. (dokumen panitia)

Tebuireng.online- Radio Suara Tebuireng bersama Perhimpunan Pengembangan Media Nusantara (PPMN) kembali menyelenggarakan seminar kepenulisan. Jika beberapa waktu lalu Suara Tebuireng bersama PPMN selenggarakan pelatihan jurnalistik warga, maka pada  Kamis (28/09/17) mendatang, akan digelar seminar kepenulisan Esai dengan tema Menjaga Keberagaman, Toleransi, dan Budaya Lokal.

Seminar Kepenulisan Esai tersebut akan dilaksanakan di Aula Pascasarjana Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) yang dibuka untuk umum dengan batas 20 peserta tanpa dipungut biaya (gratis). Dengan adanya seminar ini diharapkan akan muncul kepekaan terhadap persoalan-persoalan terkait keberagaman, toleransi, dan budaya lokal.

Menurut salah satu penanggungjawab seminar kepenulisan, Robiah, mengungkapkan, “Adanya seminar itu adalah sebagai upaya memunculkan kepekaan terhadap persoalan keberagaman, toleransi, dan budaya lokal.”

Pendaftaran seminar bertempat di Radio Suara Tebuireng dengan membawa lampiran fotocopi KTP dan tulisan Esai karya sendiri, atau dapat menghubungi narahubung panitia, Nur 085 785 058 773.


Pewarta: Nazhatuz Zamani

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Editor/Publisher: Rara Zarary