tebuireng.online-  Proses seleksi  peserta AKSI (Akademi Sahur Indonesia) Indosiar season 2 di Pesantren Tebuireng berlangsung ketat. Santri-santri  utusan dari berbagai Pondok pesantren di Kabupaten Jombang dan sekitarnya berkumpul untuk menunjukkan kemampuan mereka berceramah. Acara seleksi ini diadakan pada Rabu (30/04/14) pukul 14.30 dan berlokasi di lantai 3 gedung Yusuf Hasyim Pesantren Tebuireng.

Sekitar 57 peserta maju satu persatu untuk menampilkan kemampuan terbaiknya di hadapan kamera dan dewan juri. Mereka terdiri dari santri putra dan santri putri dari berbagai tingkatan pendidikan dengan berbagai macam usia.

Acara yang diadakan oleh stasiun TV Indosiar ini bertujuan untuk menjaring ustadz dan ustadzah baru, yang mampu memberi nuansa berbeda dalam berdakwah di tengah-tengah masyarakat, khususnya melalui media masa.

Sebelumnya, kegiatan serupa (AKSI Indosiar-red) sudah pernah terselenggara pada tahun 2013 lalu. Yang ditayangkan pada malam hari bulan Ramadhan pada jam-jam menjelang sahur, dan audisi kali ini adalah yang kedua kalinya diadakan oleh pihak Indosiar. (Zen)

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online