Dokumentasi panitia

Tebuireng.online– Ma’had Aly Hasyim Asy’ari mengadakan ujian seleksi masuk jalur internal untuk tahun ajaran 2020/2021 pada sabtu (06/06/20).

Memasuki masa new normal, pandemi covid-19 yang belum berakhir membuat seleksi harus dilaksanakan secara daring (online).

Ujian seleksi jalur mandiri yang diikuti oleh 110 mahasantri diantaranya berasal dari daerah Jawa, Riau, Kalimantan, Sulawesi, dan tiga di antaranya dari Malaysia.

Sementara kuota yg disediakan adalah 35 kuota untuk mahasantri putra dan 25 kuota untuk mahasantri putri, dan titik beratnya bukan dari kuota melainkan dari nilai ujian mahasantri.

“Standarnya 25 mahasantri putri dan 35 mahasantri putra, tetapi yang dilihat terlebih dahulu adalah kualitas mahasantri tersebut,” ungkap ketua panitia pelaksana ujian sekaligus staf wakil bidang akademik ust. Muhammad Masnun, S.H.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

“Alhamdulillah ujian berjalan lancar, ada sedikit kendala tapi tidak terlalu berpengaruh,” tambah beliau saat dihubungi melalui WhatsApp.

Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, dimana ujian dilaksanakan dengan tulis dan lisan. Ujian kali ini hanya dilaksanakan dengan lisan/wawancara saja.

Adapun materi yg diujikan meliputi sbb; 1. Membaca kitab bulugul maram, 2. Membaca Al-Qur’an, 3. Muhadatsah.

Sistem ujian ini dibagi ke dalam empat majelis dengan dua penguji dan satu host. Ujian berlangsung dari jam 08.00 WIB. Setelah sebelumnya calon mahasantri mengirimkan data diri pada pukul 07.00 WIB.

Lidya Wati Wahyuningsih, salah satu calon mahasantri dari Pondok Pesantren Attawazun Kalijati Subang mengungkapkan “Saya agak kesulitan dalam ujian nahwu shorofnya,” ungkapnya dalam sebuah wawancara.

“Memang masih jauh dari kata sempurna. Masih harus banyak belajar,” tambahnya.

Untuk diketahui Ma’had Aly Hasyim Asy’ari juga akan mengadakan ujian jalur PBSB pada tgl 16-17 Juni 2020.


Pewarta : Sayidatul Afifah Rusda