Puisi oleh: Asna Zahroul Ma’rifah
Catatan untuk Pahlawan
Engkau panutan kami
engkau pejuang kami
dalam menegakkan negeri ini
menghindari pertentangan yang terjadi
merah bersimbah darah di bajumu
tak kau pikirkan walau begitu
demi Indonesiamu
kau rela terus bertempur maju
pahlawan kami tercinta
kau berjuang demi Indonesia
mengibarkan merah putih tercinta
untuk mewujudkan Indonesia Raya
terima kasih pahlawan kami
atas segala perjuanganmu ini
hingga saat ini kami terus bersatu
menikmati cinta dan kasih yang biru
Penulis adalah Siswa MTS Salafiyah Syafi’iyah Tebuireng Jombang dan Santri Pondok Putri Pesantren Tebuireng.