Ning Widad Bariroh beri kajian fiqih untuk mahasiswa Unhasy Jombang. (foto: adawiyah)

Tebuireng.online– Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) Tebuireng mengadakan Kajian Fiqih perempuan mengusung tema “Kupas Tuntas Hubungan antara Make Up dan Wudhu” bersama Ning Widad Bariroh.

Kajian Fiqih yang menghadrikan Pengasuh Pesantren Bayt Al Hikmah Pasuruan ini dilaksanakan di Masjid Ulil Albab Pondok Putri Pesantren Tebuireng, pada Ahad (14/7/2024) pukul 09.00 Wib yang diikuti sekitar 180 peserta dari mahasiswa Unhasy, Undar, Unipdu, Unwaha, santri dan alumni Tebuireng.

“Acara ini mendapat dukungan positif dengan banyaknya peserta yang ikut dalam kegiatan ini. Kajian Fiqih Wanita ini diikuti perwakilan HMP dari UNDAR, UNIPDU, UNWAHA, santri, alumni UNHASY serta masyarakat umum lainnya di sekitar Tebuireng,” ungkap Ninik Akhiroh, salah satu panitia seminar kajian itu.

Menurut ketua panitia, Aida Nur Sholichah tujuan dari adanya kajian ini sangat penting bagi perempuan. Pada zaman sekarang yang terkadang perempuan masih ragu, apakah make up nya menghalangi atau tidaknya dalam wudhu.

“Perempuan itu tidak jauh dengan make up, karena itu kita sebagai muslimah kita harus tau dan mengakajinya lebih dalam pada kajian ini,” ungapnya.

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online

Salah satu peserta dalam kajian ini, Zulfah Putri Ismi memberi kesan atas keikutsertaannya dalam kajian kali ini. Ia mengaku dalam kegiatan ini sangat seru dan merasa bahagia bisa hadir. “Dalam kajian ini saya merasa bahagia karena bisa bertemu bersama Ning Widad dan teman-teman BEM, dan Alhamdulillah melalui kajian ini menambah wawasan ilmu saya tentang makeup lebih dalamnya itu seperti apa,” ujar mahasiswa UNDAR.



Pewarta: Ara