Salah satu stan yang menjual bunga di Unhays Expo 22-26 Desember 2015 di Halaman Masjid Ulul Albab Tebuireng
Salah satu stan yang menjual bunga di Unhays Expo 22-26 Desember 2015 di Halaman Masjid Ulul Albab Tebuireng (foto: Agus Siswoyo)

tebuireng.online– EXPO 2016 Unhasy Tebuireng kembali memanjakan masyarakat Kota Santri dan sekitarnya dalam rangka memeriahkan Haul ke-6 Gus Dur. Expo ini akan berlangsung selama lima hari mulai tanggal 22 sampai 26 Desember 2016 di Halaman Masjid Ulul Albab Pesantren Tebuireng Putri.

Pembukaan expo dilaksanakan pada Selasa (22/12) lalu secara resmi oleh Bapak Thoha Masyhuri selaku pengurus TBI Entrepreneur dengan melakukan pemotongan pita sebagai simbolis dimulainya expo tanggal 22-26 Desember 2015 mendatang. Haul Gus Dur yang diselenggarakan pada Sabtu besok (26/12/2015), yang berbarengan dengan Penerimaan Santri Baru (PSB) memang sudah ditaksir bakal menimbulkan gerombongan massa yang besar, sehingga lebih muda menarik pengunjung

Lokasinya yang berada di halaman Masjid Ulil Alab Pondok Pesantren Putri Tebuireng berhasil menarik perhatian masyarakat sekitar, peziarah, bahkan calon walisantri yang sedang  mengantarkan putra-putrinya mengikuti tes seleksi Penerimaan Santri Baru (PSB)  Pesantren Tebuireng 2016/2017.

Peserta expo 2016 adalah pengusaha muda mahasiswa Unhasy yang memiliki usaha sendiri untuk melatih mental usaha dalam praktek secara langsung menawarkan produknya ke konsumen. Mereka dituntut berfikir bagaimana cara untuk memaksimalkan pendapatan dalam kesempatan emas ini. Peserta expo wajib mengenakan ID Card sebagai tanda pengenal dan tanda bukti peserta expo, karena dikhawatirkan terdapat peserta expo illegal.

Unhasy Expo ini akan dibuka dan bisa dinikmati masyarakat Jombang maupun masyarakat luar dari pukul 08.00 pagi sampai 16.00 sore. Ada 20 stand yang turut serta memeriahkan expo dalam memasarkan produknya masing-masing, mulai dari kuliner, baju, sepatu, pernak-pernik Gus Dur, kerajinan tangan, buku hingga tanaman terarium. Mereka saling bersaing dan berusaha untuk menarik perhatian pengunjung expo. (mureni/abror)

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online