tebuireng.online– Untuk memeriahkan Muktamar ke-33 NU di Jombang, Pondok Pesantren Tebuireng melakukan banyak persiapan. Salah satunya yakni pembangunan stand untuk expo yang sudah mencapai 80%. Terdiri dari 64 stand yang akan dibuka slama 24 jam non stop.

Expo yang disponsori oleh Bank Mandiri ini disewakan dengan harga mulai dari 4 sampai 7 juta. “Sudah diboking semua, tinggal 1 stand yang masih kosong”, ungkap Ahmad Fao selaku penanggung jawab Expo Tebuireng. Ia juga mengatakan bahwa Expo Tebuireng sangat diminati oleh para pengusaha, walaupun dipasang harga yang lumayan tinggi.

Stand yang dibangun masing-masing dengan ukuran 3×4 m ini akan digunakan oleh para produsen dari seluruh nusantara untuk menjajakan dagangannya. Mulai dari buku, pakaian, madu, batu akik dan pernak-pernik muktamar lainnya.  Diantaranya dari Jakarta, Jogjakarta, Mojokerto, Surabaya, Kediri, Blitar, bahkan Fauzan mengatakan ada dari luar jawa yang ingin menyewa.

Disamping pameran expo, ada juga pameran lukisan yang bertemakan “Gus Dur Wajah Semua Kerinduan” yang akan dibuka oleh salah satu putri Gus Dur yakni mbak Alissa Wahid. Pameran itu adalah mahakarya seniman-seniman muda Indonesia.  Replika Kapal Islam Nusantara juga akan memberikan warna tersendiri di Expo Muktamar NU Tebuireng.

Semua kegiatan di Expo Tebuireng nantinya bertujuan untuk memeriahkan acara Muktamar ke-33 NU yang melibatkan masyarakat dari segala penjuru Indonesia. Ribuan orang ditaksir akan memadati lapangan Masjid Ulul Albab tersebut. (/aulia/abror)

Majalah TebuirengIklan Tebuireng Online