
Tebuireng.online– Masa Ta’aruf Santri Baru (MASTABA) adalah rangkaian yang harus diikuti oleh santri baru guna memperkenalkan santri terhadap lingkungan pesantren dan struktur kepengurusan di Pondok Pesantren Putri Walisongo, Cukir, Jombang.
Mastaba dimulai pada Ahad 7 Juli 2024 ba’da Isya sampai dengan Jum’at 12 Juli 2024. Ratusan santri baru mengikuti rangkaian MASTABA. Santri baru dianjurkan untuk membawa buku dan pena untuk mencatat hal yang penting, dan pengurus membagikan kertas yang bertuliskan lirik lagu Hymne dan Mars pondok.
Acara ini dihadiri oleh beberapa pengurus dan pembimbing, acara berlangsung dengan lancar tanpa halangan sedikitpun. Ada dua rangkaian acara, yaitu; penjelasan tentang jajaran dan struktur kepengurusan di Pondok Pesantren Walisongo serta Pengenalan Hymne dan Mars.
Ustadzah Royyanatul Mahbubah selaku yang menjelaskan jajaran dan struktur kepengurusan di pondok, menjelaskan secara detail mulai pendiri pondok sekaligus pengasuh pertama yakni KH. Adlan Aly. Hingga pengasuh saat ini yakni KH. Amir Jamiluddin.
Baca Juga: Penyambutan Santri Baru di Pondok Pesantren Putri Walisongo
Dalam penjelasannya, di Pondok Pesantren Putri Walisongo, Cukir terdapat 8 mabna/komplek. Masing-masing mabna terdapat pembimbing dan ketua komplek beserta jajaran kepengurusannya. Sedangkan Pengurus Pusat adalah yang mengurus dan menjalankan program-program yang ada di pondok.
Para santri baru menyimak seksama, sembari menyaksikan proyektor yang telah disediakan oleh pengurus.
Tidak hanya penjelasan jajaran dan struktur kepengurusan di pondok, tapi juga penjelasan tentang lembaga serta programnya. Dan lembaga yang paling banyak peminatnya adalah Tahfidz. Setelah itu, dilanjutkan dengan pengenalan Hymne dan Mars pondok. Meski mengantuk, santri baru semangat lagi karena diiringi instrumen musik.
“Ngantuk dan juga capek karena saya baru selesai membereskan barang-barang ke kamar. Tapi, semangat dan seru juga bernyanyi hymne dan mars pondok. meskipun masih belum hafal lirik dan nadanya,” ujar Nadila Ernesta Sugianto, salah satu santri baru asal Jombang.
Untuk diketahui, pada Senin 8 Juli 2024 ba’da Ashar diadakan biografi perjalanan KH. Adlan Aly, yang akan dilanjutkan ba’da Maghrib pengajian akhlaq.
Pewarta: Nabila Rahayu