Pemateri dari Wardah memberikan materi tentang proses poles kecantikan dalam kelas kecantikan yang diadakan oleh Fakuktas Dakwah Unhasy pada Kamis (28/09/2017). (Foto: Nurul)

Tebuireng.online– Mengawali peringatan Dies Natalis ke-48 Fakultas Dakwah Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) Tebuireng menyelenggarakan pelatihan kecantikan bagi mahasiswi  dengan konsep “Wardah Beauty Class” pada Kamis (28/09/2017) di Auditorium lantai 3 kampus pimpinan KH. Salahuddin Wahid tersebut.

Selain kegiatan yang melibatkan pakar kecantikan dari perusaan kosmetik Wardah itu, Fakultas Dakwah juga akan mengadakan Lomba Fotografi dan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ).

Dalam kegiatan ini, para peserta dipandu oleh Kuni Ani Rohayati yang merupakan Promotion Officer Konsultan Kecantikan Wardah. Para peserta mendapatkan banyak ilmu mengenai tata cara bersolek yang apik dan aman.

“Karena kita sharing profit dengan pihak wardah, jadi kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk program kewirausahaan BEM di bidang Event Organizer. Di samping itu pula sebagai proses belajar mahasiswa KPI di bidang Event Organizing, hal ini berkaitan erat dengan bidang studi komunikasi,” ujar Ketua Panitia, Aris.

Ia juga menjelaskan bahwa sejatinya, semua perempuan itu cantik. Untuk itu, menurutnya perempuan harus menjaga keindahan yang telah Allah berikan dengan cara merawatnya dengan sebaik mungkin. “Itu adalah salah satu bentuk syukur kita kepada Allah,” tambahnya.

Majalah Tebuireng

Seluruh peserta yang berjumlah 23 mahasiswi langsung bisa praktik dengan berbagai jenis produk kecantikan Wardah yang dibantu oleh para instruktur. Prospek ke depan, Aris berharap para peserta kelas kecantikan ini dapat terjun di bidang kecantikan dan menjadi usaha yang menjanjikan bagi mereka.


Pewarta:            Nurul Fajriyah

Editor/Publisher: M. Abror Rosyidin