tebuireng.online-Asap rokok mengandung lebih dari 4000 zat kimia, 1000 diantaranya bahan kimia beracun dan 43 karsinogenetik. Karsinogen adalah zat yang menyebabkan penyakit kanker. Zat-zat karsinogen menyebabkan kanker dengan mengubah asam deoksiribonukleat  (DNA) dalam sel-sel tubuh, dan hal ini mengganggu proses-proses biologis.

Bahaya asap rokok tersebut disampaikan oleh dr. Muhammad Burhanudin dari puskesmas Cukir dalam acara diskusi tentang “Bahaya Merokok ditinjau dari segi Medis dan Psikilogi”. Acara ini diselenggarakan oleh santri Husada Pesantren Tebuireng di Gedung Yusuf Hasyim Lantai 3 Pesantren Tebuireng Jombang, Jumat (24/10).

Turut mengundang pula seorang psikolog Naila Fauziah yang memberikan perspektif bahaya meroko secara psikologi. Menurutnya “Semua itu sebenarnya bukan salah mereka, kalau kita lihat masa-masa remaja memang masa-masa untuk mencari jati diri, mereka akan selalu punya keinginan untuk mencari sesuatu yang yang baru, oleh karena itu Lingkungan sangat menentukan sikap psikologis dari seseorang. Sebab jika lingkungan itu baik maka orang-orang yang ada didalamnya akan menjadi baik. Tetapi sebaliknya sifatnya akan merusak moral masyarakat.” Ungkap Naila Fauziyah.

Diskusi bahaya merokok ini merupakan salah satu program santri Husada pesantren Tebuireng dalam sosialisasi kesehatan di pesantren. M. Wahyu Arianto sebagai ketua panitia menyampaikan “Diskusi semacam ini perlu di lakukan agar santri Tebuireng dapat memahami bahaya merokok. Karena tidak dapat dipungkiri bahwa dilingkungan luar anak-anak sudah banyak yang sudah merokok. Kita berharap santri Tebuireng tidak ada yang merokok”.(Fatih)

Majalah Tebuireng