Salah satu penampilan peserta festival di Unhasy, Rabu (28/11/18). (Foto: Umda)

Tebuireng.online- Universitas Hasyim Asy’ari (Unhasy) Tebuireng Jombang menyelenggarakan Festival Unhasy dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, dengan tema “Melestarikan Kultur Islam yang Berkarakter Melalui Dunia Seni dan Pendidikan”, Rabu (28/11/18) di halaman kampus.

“Festival Unhasy ini adalah sebuah kemasan dari rangkaian beberapa acara yang dikemas jadi satu pada tahun 2018. Dimana Festival Unhasy dikelompokkan menjadi dua output yang pertama output internal dan output eksternal,” jelas Guntur Wahyu Kurniawan selaku SC dalam acara ini.

Menurutnya, festival yang telah dipersiapkan sekitar dua bulan ini memiliki bagian-bagian perlombaan atau event berupa lomba futsal antar fakultas, lomba Volly, lomba bulutangkis, Duta Unhasy, dan Unhasy Got Talent. Selain itu ada juga lomba nyanyi Solo, lomba dance modern, lomba tari, bahkan paduan suara. Adapun peserta adalah mahasiswa Unhasy sendiri.

Festival ini masih berlangsung hingga hari ini (29/11/18), dengan festival banjari, festival da’i, lomba kaligrafi, lomba puisi. Sedangkan peserta lomba ini usia 13 tahun sampai dengan 18 tahun se-Jawa Timur.

“Apa yang kami lakukan untuk kampus semoga makna yang bisa dirasakan oleh kampus Unhasy, di mana dapat berkembang menjadi lebih baik lagi, lebih maju lagi, dan semakin berjaya,” ungkap Guntur, ketua BEM Unhasy sekaligus Stearing Committe (SC).

Majalah Tebuireng

Pewarta: Umdah

Editor/Publisher: RZ