ilustrasi buku 11.11. foto: cutfira
ilustrasi buku 11:11. foto: cutfira

Buku novel ini menceritakan tentang sebuah beberapa cerita pendek dari yang ditulis oleh Fiersa Besari,yang diterbitkan pada tahun 2018. Dalam buku ini ada beberapa cerpen yang bukan hanya menceritakan tentang sebuah percintaan saja, melainkan seperti kisah lika-liku kehidupan.

Buku ini juga terdapat ada 11 cerita dan 11 lagu yang mewakili semua cerita dalam buku ini, unik dan dapat membuat kita untuk tertarik membaca. Ternyata, buku ini adalah buku terbitan yang kedua dari karya tulisan Fiersa Besari. Bagi setiap orang membaca sambil mendengarkan musik membuat kita sebagai pembaca lebih menghayati cerita, apalagi dalam album buku ini lagu-lagu yang disajikan selaras dengan cerita yang ada.

Ada beragam cerita di buku ini, isi di antara buku ini ada 11 judul dan humanisme dalam cerpen ini yaitu:

Ainy

“Orang bilang, jodoh takkan ke mana. Aku rasa mereka keliru. Jodoh akan ke mana-mana terlebih dahulu sebelum akhirnya menetap. Ketika waktunya telah tiba, ketika segala rasa sudah tidak bisa dilawan, yang bisa kita lakukan hanyalah merangkul tanpa perlu banyak kompromi“

Majalah Tebuireng

Melangkah Tanpamu

“Dan seperti kata Shakespeare, pertunjukan harus terus berjalan. Kurasa, hidup pun demikian”

Acak Corak

“Seharusnya aku bisa lebih bersyukur. Dengan segala perbedaan yang kita punya”

Home

“Ada hal yang lebih berharga dibandingkan uang, dan ia bernama “waktu”. Uang yang hilang bisa diganti, namun waktu yang hilang takkan pernah bisa kembali”

Samar

“Aku malah mensyukuri senja yang membawa kita pada kegelapan. Karena, jika kita mau mengarungi gelapnya malam, mentari yang sama juga akan membawa kita pada indahnya pagi”

Tamaram

“Bahkan saat hidupmu sedang gelap seperti ini, akan selalu ada cahaya yang membantu kamu menemukan jalan keluar. Yang perlu kamu lakukan adalah berdoa dan belajar ikhlas”

Kala

“Dan yang lebih menyenangkan atau menyeramkan, tergantung dari sudut mana kau melihatnya”

Glimpse

“Rasa sakit hatinya berangsur sembuh ketika ia tidak lagi memaksa otaknya melupakan. Toh, dengan sendirinya, seiring waktu, manusia memang akan melupakan segalanya”

Harapan

“Wahai keadilan, apa kabar? Apakah kau baik-baik saja? Sekarang sedang sibuk apa? Begitu sibukkah sampai-sampai aku tidak pernah melihatmu berkunjung ke kehidupanku? Di mana kau berada saat keluargaku tidak dapat bantuan? Di mana kau berada saat aku kesulitan untuk bersekolah? Di mana kau berada saat aku kehujanan di kelas karena atap yang menganga. Ku cari kau di tepi pantai, hingga ke kolong dipan, tapi tidak juga kutemukan. Ataukah kau sedang sibuk mengurusi orang-orang kota, berkutat dengan kemewahan mereka? Ataukah kau memang tidak pernah ada, sebatas fiksi yang hanya bisa kulihat di layar kaca?

Ah, tapi, untuk apa kau berkunjung ke kehidupanku. Siapalah aku ini? Hanya satu dari banyaknya anak kecil yang tidak tahu apa-apa tentangmu. Hanya satu dari banyaknya anak kecil yang berjuang demi mendapatkan pendidikan, namun tidak tahu harus mengadu pada siapa jika suatu saat tidak bisa sekolah. Hanya satu dari banyaknya anak kecil yang tidak mengerti mengapa wakil rakyat bisa berobat ke luar negeri sementara ibuku yang memang rakyat tidak pernah punya cukup uang untuk berobat”

I Heart Thee

“Kejujuran adalah sebilah pisau terasah tajam yang siap menusuk dada orang-orang yang tidak siap menghadapinya. Cinta akan hadir dalam bentuknya yang lain. Ia akan berdiri dari keterpurukan, melangkah pergi dari ketidakpastian, sembuh dari kesakithatian. Ia yakin itu. Hidupnya yang baru masih panjang terbentang”

Senja Bersayap

“Jangan pernah berkata bahwa kau terpenjara. Sesungguhnya terpenjara atau tidak tergantung dari pikiran kita sendiri. Syukurilah udara segar yang kau hirup di pagi hari dan caha kemuning di sore hari. Tuhan tidak pernah merenggut kebebasan kita. Tidak pernah. Ingat itu”

Dari semua 11 cerita dan humanisme itu, di setiap akhir cerita ada sebuah barcode di mana para pembaca tersebut dapat men-scan kode tersebut untuk mendengarkan sebuah musik. Apabila masih bingung, para pembaca juga saat membeli tersedia sebuah juga sebuat CD di pembatas buku tersebut.

Judul Buku                  :11:11
Nama Penulis              : Fiersa Besari
Tahun Terbit                : 2018
Nama Penerbit             : Mediakita
Bahasa                        : Indonesia
ISBN                           : 9789795965
Jumlah Halaman           : 302
Peresensi                     : Salya Agung Putra Pratama